Kabar Journalist

Home / Infrastruktur / Peristiwa / sosial / Sukabumi

Jumat, 11 Agustus 2023 - 14:03 WIB

Krisis Air Bersih Mulai Terjadi di Tiga Kecamatan Kota Sukabumi

gambar Ilustrasi

gambar Ilustrasi

Kabarjournalist.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi, menyebut saat ini terdapat beberapa daerah yang sudah mengalami kesulitan air bersih. Hal itu, terjadi akibat terdampak kemarau panjang.

Kalak BPBD Kota Sukabumi, Novian Rahmat Taufik mengatakan, beberapa daerah yang saat ini mengalami kesulitan air bersih diantaranya, Kecamatan Baros, Lembursitu, dan Cibeureum.

“Iya kang betul, terdapat tiga wilayah Kecamatan yang saat ini mulai mengalami kerisis air bersih,” kata Novian kepada kabajournalist.com Kamis (10/08/2023).

Baca Juga  Entrepreneurs Embrace In-House Fitness

Meskipun demikian lanjut dia, sejauh ini BPBD sudah melaksanakan koordinasi dengan semua elemen seperti PDAM, PMI dan intansi terkait lainnya.

“Kami sudah berupaya melakukan koordinasi lintas sektoral untuk mengantisipasi kesulitan air bersih,” ungkapnya.

Novian juga menjelaskan bahwa BPBD sudah melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) dengan BPBD Provinsi Jawa Barat. Hasilnya, Kota Sukabumi tidak terdampak Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), namun hanya terdampak kemarau panjang yang mengakibatkan kekeringan lahan pertanian dan kerisis air bersih.

Baca Juga  BUPATI SUKABUMI DAN PJ WALIKOTA SUKABUMI TANDATANGANI KESEPAKATAN TERKAIT PENGEMBANGAN POTENSI DAERAH

“Untuk kewaspadaan warga supaya terhindar dari bencana kebakaran, kami juga berkoordinasi dan Satpol PP Bidang Damkar dan kelurahan untuk mensosialisasikan terhadap warganya agar selalu waspada,” ucapnya.

Novian meminta, apabila warga sudah mengalami kesulitan air bersih agar segera melaporkannya kepada pemerintah setempat.

“Jika mengalami krisis air bersih warga bisa segera melaporkan kepada pemerintah setempat agar segera ada penanganan,” pungkasnya.

Baca Juga  Fatimah, Anggota DPRD Fraksi PAN Kota Sukabumi Tanggapi Aksi Mitigasi di Sungai Cisuda " Tangan-tangan lentik yang bekerja"

Penulis: Karim Ruspandi
Editor: Jo Sofyan

Share :

Baca Juga

pemerintahan

BUPATI SUKABUMI RESMIKAN JEMBATAN CICEWOL DESA BABAKANPARI KECAMATAN CIDAHU

pemerintahan

Penjabat Wali Kota Sukabumi Lantik M Hasan Asari sebagai Penjabat Sekda Kota Sukabumi

Hukum

Aniaya Korban Hingga Meninggal Dunia, Polsek Cisaat Sukabumi Buru Pelaku

Infrastruktur

Talud dan Badan Jalan Baros ,Sungai Cisuda Ambrol !! Warga Mengeluh, Minta Segera Diperbaiki.

Hukum

Jaga Komitmen Pegawai, Kalapas Warungkiara Pimpin Apel Deklarasi Zero Halinar

Kriminal

Polsek Cikole Sukabumi Amankan 4 Pemuda, Diduga Terlibat Aksi Penganiayaan dan Pengrusakan

Hukum

Terancam 10 Tahun Penjara, Dua Selegram Ditangkap Promosikan Judi Online

pemerintahan

Dandim 0607/ Kota Sukabumi Buka Kampanye Aksi Pencegahan Kekerasan Pada Perempuan dan Anak 2022.