Kabar Journalist

Home / Sukabumi / Wisata

Sabtu, 29 Juni 2024 - 16:10 WIB

Parkenalkan Wahana Wisata di Kota Sukabumi Mojang Jajaka Kota Sukabumi Tahun 2024 Sambangi Santasea

Kabarjournalist.com – Pra Karantina Mojang Jajaka Kota Sukabumi 2024 dengan Outbounding di Santasea Kota Sukabumi disambut baik oleh General Manager Santasea, Widiyanto.

Kegiatan Mojang Jajaka tersebut sebagai bentuk kolaborasi yang akan dilakukan untuk memajukan Pariwisata di wilayah Kota Sukabumi.

“Kegiatan Pra Karantina Mojang Jajaka Kota Sukabumi 2024 di Santasea ini Outbounding, yang mana memperkenalkan Santasea kepada masyarakat melalui peserta atau finalis mojang jajaka tahun 2024,” ucap Naufal selaku Panitia Mojang Jajaka Kota Sukabumi kepada Kabarjournalist.com

Selain memperkenalkan Santasea ke warga Kota Sukabumi, Kegiatan tersebut sekaligus merupakan ajang silaturahmi diantara para Mojang Jajaka Kota Sukabumi.

Baca Juga  INDAHNYA BERBAGI DALAM RANGKA MEMPERINGATI HARI PENGAYOMAN KE-79

Para Mojang Jajaka ini dalam memperkenalkan Santasea ini, mereka membuat berbagai rangkaian kegiatan diantaranya Pembuatan alat untuk promosi maupun Fun Game dan Foto Bersama.

“Sangat seru dan banyak sekali fasilitas yang sangat mumpuni ,tempat permainan yang cukup banyak serta ramah-ramah karyawannya,” kesannya usai mengadakan rangkaian kegiatannya di Santasea.

Santasea yang merupakan Wisata Air yang berada di wilayah Kota Sukabumi ini merupakan salah satu wisata yang menjadi idola warga kota maupun luar kota dan merupakan salah satu Ikon Kota Sukabumi di bidang Pariwisata.

Baca Juga  PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH, BUPATI" JAGA AMANAH KUNCI PERCEPATAN PEMBANGUNAN"

Sementara itu, General Manager Santasea, Widiyanto, sangat apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kepemudaan ,Olah Raga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Sukabumi yang sudah bersinergi selama ini untuk membangkitkan Pariwisata di wilayah Kota Sukabumi.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Dinas Pariwisata Kota Sukabumi yang sudah bersinergi dengan Santasea dan atas kepercayaannya telah merekomendasikan tempat Wisata Santasea sebagai lokasi dari rangkaian acara kegiatan Pra Karantina Mojang Jajaka Kota Sukabumi tahun 2024 ,” jelas Widi kepada Kabarjournalist.com , Sabtu, 29/06/2024.

Baca Juga  Satu Bulan Menjabat Kapolres Sukabumi, Dr. Samian berhasil Ungkap Puluhan Kasus Narkoba

Dengan memperkenalkan segala fasilitas wahana yang ada di Santasea ,Outbound dan Fun Game ini menurutnya hal ini bertujuan untuk memberikan wawasan para peserta, mengenal serta mengetahui tempat-tempat maupun fasilitas wahana wisata di Kota Sukabumi.

Widi berharap agar kegiatan Mojang Jajaka Kota Sukabumi ini dapat terus berlanjut dan diharapkan dapat memperkenalkan Wahana Wisata di Kota Sukabumi ke masyarakat.

“Sinergitas ini, akan berlanjut untuk membangkitkan semangat berwisata di Kota Sukabumi,” pungkasnya.

Red/HJS

Share :

Baca Juga

Sukabumi

Darma Bakti TMMD Wujudkan Percepatan Pembangunan Di Wilayah, Dandim 0607/KS : “TNI Harus Bermanfaat Untuk Masyarakat”

Sukabumi

Tiga Hari Menjabat, Kapolres AKBP Ari Silaturahmi dengan Wartawan

Bisnis

Benahi Lagi !! Kolam Pokdakan Di Tembok , Anggaran Minim Hasil Maksimal.

Jawa Barat

Jajaran Anggota FPPU Korda Kota Sukabumi Adakan Walimatusafar dan Silaturahmi

Bisnis

Wanneng Cuci Steam Kembali Berikan Kepuasan Pelanggannya. Ini tanggapan Serma Wahid Babinsa Warudoyong, Sang Pemilik !

Sukabumi

Aksi Demo Di Depan Gedung DPRD Kabupaten Sukabumi, JURNALIS Sukabumi ”TOLAK KERAS” RUU Penyiaran

Hukum

Gerakan Hati Anak Profesional ” GERHANA PRO” Siap Membantu Pahlawan Devisa Indonesia Dapatkan Perlindungan Hukum

Sukabumi

Kapolres Sukabumi, Disapa ” Aa Dede ” Ini Gelar Coffee Morning Bersama Insan Media.