Kabar Journalist

Home / TNI/POLRI

Kamis, 31 Agustus 2023 - 20:13 WIB

Pelatihan MediaHUB 2023 Resmi Ditutup, Polri Optimalkan Komunikasi dalam Melayani Masyarakat

Kabarjournalist.com – JAKARTA – Divisi Humas Polri telah sukses menyelenggarakan Pelatihan Operasional Pengembangan MediaHUB Polri tahun 2023. Acara ini secara resmi ditutup oleh Kombes Pol. Tjahyono Saputro selaku Kabag Yaninfodok Ro PID mewakili Kadiv Humas Polri.

Acara yang berlangsung dari tanggal 29 hingga 31 Agustus 2023 ini, menghadirkan para Operator MediaHUB dari 34 Polda di seluruh Indonesia, yaitu terdiri 136 Operator Polda dan Polres Jajaran, 30 Operator Divhumas Polri yang mengikuti secara Offline dan Peserta Polda dan Polres yang mengikuti secara Online.

Acara pelatihan ini menjadi sarana bagi para Operator MediaHUB untuk mengembangkan kemampuan dalam menghadapi tantangan komunikasi di era digital yang terus berkembang.

Baca Juga  Kapolda Jabar : Terkait jembatan Pamuruyuan Mohon doanya InsyaAllah tanggal 20 Desember ini, dari PUPR optimis jalur akan berjalan normal

Dalam sambutannya, Kombes Pol. Tjahyono menyampaikan harapannya, bahwa pengetahuan dan keterampilan yang telah diperoleh oleh para Operator MediaHUB dapat diaplikasikan dengan baik dan dibagikan kepada rekan-rekan di Divisi Humas Polri di seluruh Indonesia.

“Saya harap apa yang telah dilatih dan dibekali dapat disebarkan dan diajarkan kepada personil lainnya di wilayah sehingga akan lebih banyak lagi personel yang dapat mendukung Divhumas Polri dalam melayani masyarakat,” tururnya, saat penutupan pelatihan MediaHUB, di Hotel Merlyn, Jakarta, Kamis (31/08/2023).

Tidak hanya itu, kata Kombes Tjahyono, pelatihan ini memiliki arti yang lebih dalam dalam persiapan menghadapi Pemilu 2024 yang semakin dekat. Dalam era digital seperti sekarang, platform MediaHUB akan menjadi alat yang strategis dalam menyampaikan informasi yang akurat, cepat, dan tepat sasaran kepada masyarakat dan menjadi cooling system.

Baca Juga  Pam Arus Mudik-Balik Lebaran, Kapolri Sampaikan Ucapkan Terima Kasih ke Jajaran

“Saat ini yang kita butuhkan bukan lagi kuantitas dari konten-konten yang diunggah, melainkan kita sudah beralih ke tahap dimana kita membutuhkan kualitas konten-konten yang baik dan bernilai bagi masyarakat dan wartawan,” terangnya.

Dengan selesainya Pelatihan Operasional Pengembangan MediaHUB Polri tahun 2023, Divisi Humas Polri telah meningkatkan kemampuan para Operator MediaHUB dan mempersiapkan diri untuk menghadapi Pemilu 2024 dengan lebih siap dan percaya diri.

Baca Juga  Dua Warga Gedong Panjang Diduga Terkena Bacokan Senjata Tajam Geng Motor

Kolaborasi, pengembangan kemampuan, dan pemanfaatan teknologi akan menjadi kunci kesuksesan dalam melayani masyarakat dengan lebih baik,” pungkas Kombes Pol. Tjahyono Saputro selaku Kabag Yaninfodok Ro PID mewakili Kadiv Humas Polri.

Sekedar informasi, MediaHUB ( https://mediahub.polri.go.id )  merupakan website yang berisikan liputan resmi yang bersumber dari kegiatan Polri di Mabes dan Polda hingga Polres seluruh Indonesia.

MediaHUB juga merupakan bahan pemberitaan resmi yang dapat diolah kembali oleh wartawan atau media pemberitaan.

Share :

Baca Juga

pemerintahan

Polsek Lembursitu Laksanakan Patroli , Jaga Kondusifitas di Wilayah Hukumnya.

Sukabumi

Bantu Warga Terdampak Kemarau, Polres Sukabumi Kota Distribusikan Air Bersih

TNI/POLRI

Bareng Kejari, Kapolres Sukabumi Kota Blender Ribuan Butir Obat Berbahaya

pemerintahan

DI AKHIR MASA TUGASNYA, KALAPAS KELAS IIB WARUNGKIARA PIMPIN UPACARA PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE-77 TAHUN 2022

sosial

Polsek Lembursitu Salurkan Bantuan Bagi Warga Terdampak Gempa Cianjur

Jawa Barat

Aksi Unras DPP GMHI di Pengadilan Negeri Bale Endah Bandung Menuntut PK II Irfan Suryanegara dan Endang Kusumawaty, Ditolak !

sosial

Sambut Bulan Puasa 1444 H & HUT Kopassus ke-71, Kopassus Berbagi Takjil

Hukum

Tragedi Duel Remaja Berujung Maut, Polisi Amankan 15 Pelaku di Bawah Umur