Kabar Journalist

Home / Nasional

Senin, 30 September 2024 - 21:35 WIB

Pemasangan Baliho Ajakan Pemilu Damai, PWI Kabupaten Sukabumi Mendapatkan Apresiasi

Kabarjournalist.com – Pemasangan beberapa baliho ajakan Pemilu Damai dari PWI Kabupaten Sukabumi yang dipasang di beberapa titik lokasi di wilayah Kabupaten Sukabumi mendapatkan apresiasi dari KPU Kabupaten Sukabumi.

Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sukabumi yang bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU), serta Dinas Komunikasi, Informasi dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Sukabumi, melakukan sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sukabumi damai tahun 2024.

Baliho tersebut dipasang di tiga titik area publik. Yakni, di Bundaran Sukaraja Kecamatan Sukaraja, terminal Cikembang Kecamatan Cikembar dan Alun-alun Cicurug Kecamatan Cicurug.

Baca Juga  Hasil LHP BPK-RI Tahun 2022, Kemenkumham R.I Raih WTP Ke XIV

Ketua KPU Kabupaten Sukabumi, Kasmin Belle mengucapkan apresiasi dan terima kasih, atas dukungan PWI untuk mengajak masyarakat dalam pelaksanaan Pilkada damai.

“Saya apresiasi dan ucapkan terima kasih atas upaya PWI Kabupaten Sukabumi yang telah berkontribusi mengajak masyarakat, agar pelaksanaan pilkada serentak ini berjalan damai,” ucap Kasmin Belle, Minggu 29/09/2024.

“Ini merupakan bagian informasi dan edukasi yang sangat positif. Karena kami di KPU menyadari, sosialisasi Pilkada damai tidak cukup dilakukan oleh kami sebagai penyelenggara, tapi semua organ harus terlibat,” ungkapnya.

Baca Juga  Kapolri Disematkan Jadi Warga Kehormatan Marinir, Sinergitas TNI-Polri Makin Kokoh

Kasmin Belle menegaskan, tahapan-tahapan Pilkada yang sedang dan akan dilaksanakan juga menjadi sangat penting terinformasikan oleh PWI dengan kekuatan medianya.

“Ya, tidak hanya berupa ajakan dan seruan pelaksanaan pilkada damai pada saat pencoblosan saja, tapi setiap tahapan yang dilakukan oleh KPU, PWI juga harus menginformasikannya lewat kekuatan media masing-masing,” tegas Kasmin Belle.

“Terlebih pada saat sekarang, situasinya sedang masa kampanye Paslon. PWI harus jadi garda terdepan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, agar bisa menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan harapan,” jelas Kasmin Belle.

Baca Juga  "Bebeja Ka Polres Sukabumi Kota" Respon Cepat Keluhan Warga. Silahkan Dicoba !!

Ketua KPU berharap, apa yang sudah dilakukan oleh PWI Kabupaten Sukabumi bisa diikuti pula olah organ atau lembaga lainnya, untuk suksesi Pilkada serentak tahun 2024.

“Saya berharap, energi positif yang sudah dilakukan oleh PWI Kabupaten Sukabumi, bisa diikuti juga oleh lembaga lainnya,” harap Kasmin Belle.

“Semoga Pilkada serentak yabg akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 nanti, sukses tanpa ekses,” pungkas Kasmin Belle.

Red

Share :

Baca Juga

Jawa Barat

Perumda AM TJM Sukabumi, Peduli, Korban Gempa Cianjur, Segera Kirimkan Bantuan.

Hukum

KPK Jabar Sekretariat Daerah Kota Sukabumi Siapkan Diri, Sosialisasikan Program “Cegah Korupsi Sejak Dini”

Nasional

Forget That Facelift – “Wrap” Your Face into Shape

Jawa Barat

53 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Fungsional Dilantik Walikota Sukabumi

Jawa Barat

Kemenkumham Jabar Raih Predikat Badan Publik Kategori Instansi Vertikal “Informatif” Pada Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik 2023

Nasional

Respon Info Warga, Polres Sukabumi Kota Cek Lokasi Pria Jompo Yang Meninggal di Tempat Kos

Jawa Barat

Kini, Kampung Cibeleng Hilir Cikancana Gekbrong Didatangi Yonif 310 KK Cikembar

Hukum

Diduga Salah Faham, DiDenhanud 471 Pasgat Sampaikan Permohonan Maaf Kepada Pemotor Perempuan