Partai Keadilan Sejahtera Kota Sukabumi terus menggencarkan Aksi Kepedulian kepada warga di tengah ancaman krisis yang akan melanda dunia, terbaru aksi kepedulian tersebut diwujudkan dalam kegiatan PKS Menyapa.
Kegiatan tersebut berlangsung secara Nasional diberbagai daerah di Indonesia. Di Kota Sukabumi digelar di 7(tujuh) titik dan diikuti oleh ratusan Kader, Struktur hingga ke PJRW serta melibatkan para pejabat publik dari PKS.
Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Sukabumi, Danny Ramdhani mengatakan kegiatan PKS Menyapa merupakan instruksi langsung dari DPP untuk pengurus di seluruh Daerah. Gerakan tersebut diisi berbagai kegiatan, termasuk pemberian bantuan bagi warga masyarakat.
“Kegiatan ini sebetulnya sering kita lakukan, hanya untuk hari ini dilaksanakan serentak secara Nasional atas Instruksi dari DPP PKS. Disamping membagikan 1000 Paket Minyak Goreng juga dibuka pendaftaran untuk yang berminat menjadi anggota PKS.” Kata Danny di Cikole, Minggu (30/10/2022)
Melalui kegiatan tersebut, selain apresiasi Danny juga mengajak kepada Kader PKS agar terus hadir di tengah-tengah masyarakat dan konsisten dalam membantu mereka. Bantuan tersebut bisa diberikan secara mandiri maupun dengan melibatkan pemerintah.
Danny juga menegaskan kegiatan PKS Menyapa ini bukan kampanye menjelang Pemilu 2024. Tapi ini murni kegiatan PKS Menyapa atas kesadaran membantu Warga.
“Ini kegiatan bagaimana PKS hadir tidak hanya saat kampanye saja, kapanpun PKS akan hadir membantu warga, termasuk pada saat bencana dimanapun kami selalu hadir dari awal hingga akhir. Kalau Kampanye kan ada ajakan untuk memilih PKS, ini nomornya juga belum ada.” Ujar Ketua Fraksi PKS tersebut.