Kabar Journalist

Home / Pendidikan / Sukabumi / TNI/POLRI

Jumat, 28 Juli 2023 - 20:47 WIB

Kasetukpa Lemdiklat Polri bersama Kapolres Kota Sukabumi Hadiri Ceramah Kamtibmas di SMA Negeri 3 Kota Sukabumi

Kabarjournalist.com – Sukabumi – Kasetukpa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K., M.Hum menghadiri kegiatan ceramah kamtibmas yang dilaksanakan oleh seluruh siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) angkatan ke 52 tahun 2023 Resimen Rahesa Aditya Diandra (RAD), dalam rangka praktek lapangan mata pelajaran manajeman fungsi teknis Binmas, kali ini dilaksanakan di SMA Negeri 3 Kota Sukabumi pada Jumat (28/07/2023).

Kegiatan ceramah kamtibmas ini digelar di 87 sekolah setingkat SMP dan SMA yang ada di wilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi, dengan materi yang disampaikan terkait bbahaya narkoba dan kenakalan remaja serta motivasi dan kiat-kiat untuk menjadi anggota Polri.

Baca Juga  Sediakan Mudik Gratis, Polres Sukabumi Kota Berangkatkan Puluhan Warga ke Cirebon

Dalam sambutannya Kasetukpa Brigjen Pol Mardiaz menyampaikan, bahwa akhir – akhir ini kerap terjadi peristiwa kenalakan remaja yang berdampak pada tindak pidana sehingga menimbulkan korban luka dan meninggal dunia, oleh karena itu Setukpa pada momen pembelajaran manajemen fungsi teknis Binmas ini menggelar kegiatan ceramah kesekolah sekolah untuk mencegah terjadinya kejadian tersebut.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat memotivasi para pelajar SMA untuk terus giat belajar, karena belajar itu tidak mengenal usia dan tidak mengenal batas waktu, ungkap Brigjen Mardiaz.

Baca Juga  Polres Sukabumi Kota Ungkap 8 Kasus Narkoba Dalam Sebulan, 12 Tersangka Diamankan

Usia SMA adalah saatnya menentukan masa depan, mau jadi apa kedepan, jangan sampai salah menentukan masa depan, Setukpa Lemdiklat Polri siap membantu memfasilitasi proses latihan dan pembinaan bila mana ada yang berminat menentukan masa depannya untuk menjadi anggota Polri. Pungkas Brigjen Mardiaz

Wakil Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Kota Sukabumi Drs Asep Rahmat Kurniawan, M.Pd menyampaikan ungkapan rasa bangga dan terimakasih atas kehadiran bapak Kasetukpa dan siswa SIP angkatan 52, “Suatu kebanggaan bagi kami kedatangan Jenderal disekolah kami, kami yakin hal ini dapat menambah motivasi belajar anak-anak kami” ungkapnya.

Baca Juga  2.000 Personel Bintara Polri Resmi Ikuti Pendidikan Sekolah Inspektur Polisi Di Setukpa Lemdiklat Polri Sukabumi

Kegiatan ceramah kamtibmas ini disambut baik oleh para pelajar SMA Negeri 3 Kota Sukabumi, hal ini terlihat dari antusiasme para pelajar untuk bertanya seputar materi yang disajikan dan terkait dengan sistem rekrutmen untuk menjadi anggota Polri.

Pada momen ini turut hadir Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo, S.H., S.I.K., M.Si. Gadik Pendamping AKBP Dr. Hesri Mintawati dan AKP Indra Wijaya, Kasat Binmas Polres Sukabumi Kota AKP Enita Dwi, SH., Kapolsek Cikole AKP Cepi Hermawan, S.H.,M.M. serta dewan guru SMA Negeri 3 Kota Sukabumi.

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Polsek Kadudampit Bantu Pengemudi Ojeg Sembako Berupa Beras

Sukabumi

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI Kunjungan Kerja ke Lapas Kelas II A Warungkiara. “Panen Raya”

Jawa Barat

MENGKAJI DIRI DENGAN MENGAJI, ASAH NURANI DIAWAL TAHUN 2023

Sukabumi

Utamakan Keselamatan Pengguna Jalan, Aksi Polantas Sukabumi Kejar Truk Ugal-ugalan

Politik

Puluhan Kader PAN Caleg Pemilu 2024 Ikuti LKAD

Jawa Barat

Kakanwil Kemenkumham Jabar (Masjuno) Lantik 115 Pejabat Manajerial dan Non Manajerial Serta Saksikan Sertijab 14 Kepala UPT Jawa Barat

Bisnis

Mahasiswa IPB Bogor Geruduk Pokdakan Sauyunan dan Lapang Renyah !!

Sukabumi

LAPAS WARUNGKIARA GELAR KEGIATAN PERKEMAHAN DAN LATIHAN GABUNGAN PRAMUKA UPT PEMASYARAKATAN SE-JAWA BARAT