Kabar Journalist

Home / sosial / Sukabumi / TNI/POLRI

Sabtu, 8 April 2023 - 01:07 WIB

Peringati Nuzulul Quran 1444 H, Kasetukpa Lemdiklat Polri Serukan Mari Kita Gapai Iman Dan Taqwa Melalui Peningkatan Kepedulian Sosial Menuju Polri Presisi

Kabarjournalist.com – Sukabumi – Kasetukpa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K., M,Hum serukan mari kita gapai iman dan taqwa melalui peningkatan kepedulian sosial menuju Polri Presisi, yang diangkat menjadi tema utama pada peringatan Nuzulul Qur’an 1444 H / 2023 M yang diselenggarakan oleh Setukpa Lemdiklat Polri pada Jumat (7/04/2023).

Mengawali rangkaian kegiatan peringatan Nuzulul Qur’an, Kasetukpa Lemdiklat Polri, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang 04 Setukpa Ny. Tasha Mardiaz, pejabat utama Setukpa dan Resimen Korps Siswa Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan ke 52 tahun 2023 Rahesa Aditya Diandra (RAD), melaksanakan kegiatan pembagian ratusan bingkisan takjil menu buka puasa gratis kepada masyarakat pengguna jalan yang melintas dijalan raya Bhayangkara depan gerbang utama Setukpa Lemdiklat Polri.

Baca Juga  Berikan Kuliah Umum Kepada Siswa SIP Angkatan ke-52 Tahun 2023, Kabaharkam Polri : Kedekatan Adalah Kekuatan Sejati

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada 100 anak yatim dan penyerahan Al-Quran serta penyekat atau pembatas ruang sholat kepada Yayasan dan pondok pesantren yang ada di Sukabumi.

Kami haturkan penghargaan yang setinggi – tingginya, serta ucapan terimakasih yang tak terhingga atas apa yang telah diberikan oleh bapak Kepala Setukpa dan jajarannya kepada kami, insyaa Allah semua ini akan bermanfaat, barokah dan akan digunakan sebagai sarana sosial kebutuhan kegiatan dipesantren, ungkap K.H. Dr (HC). Aang Aby Hasby, S.H.I. salah satu pimpinan Yayasan / Ponpes yang menerima bantuan sosial pada acara peringatan Nuzulul Quran.

Baca Juga  Perhimpunan INTI Kota Sukabumi Gelar Donor Darah Kemerdekaan Tahun 2023

Sebagai puncak acara pada peringatan Nuzulul Quran 1444 H, ceramah hikmah Nuzulul Qur’an disampaikan oleh Ustadz Bripka H. Falahuddin, SH., MPH., dengan intisari hikmah membahas tentang pentingnya menjadikan al-quran sebagai iman dalam kehidupan sehari – hari.

Acara peringatan Nuzulul Qur’an berjalan dengan lancar dan penuh rasa khidmat, diikuti oleh Personel Setukpa Lemdiklat Polri dan 1734 siswa SIP angkatan 52 yang Bergama Islam dari 2180 jumlah siswa secara keseluruhan.

Share :

Baca Juga

pemerintahan

Wakil Wali Kota Sukabumi Hadiri Pelantikan Pengurus PMI Kota Sukabumi

Peristiwa

KEJADIAN BEGAL MOTOR DI BOJONGGENTENG SUKABUMI, POLISI BERJANJI AKAN SEGERA MENGUNGKAP KASUSNYA

pemerintahan

BPBD Cepat Tanggap Bantu Tangani Kebakaran 6 Rumah di Tonjong. Gunakan Alat Seadanya !

Jawa Barat

Kemenkumham Berikan Bantuan Sosial Bagi Korban Bencana Longsor dan Banjir di Bandung Barat

Politik

Hadiri Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024, Ini Kata Kapolres Sukabumi Kota

TNI/POLRI

Promosi Judi Online Via Live Streaming YouTube, Dua Pemuda di Sukabumi Diciduk Polisi

Sukabumi

Perkuat Sinergitas, SMSI Sukabumi Raya dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Berkolaborasi

TNI/POLRI

Jadi Ambulans Udara saat Arus Mudik dan Balik Lebaran, Polri Kerahkan 2 Helikopter