Kabar Journalist

Home / Jawa Barat / pemerintahan / Politik / sosial / Sukabumi

Kamis, 9 Februari 2023 - 20:29 WIB

Bupati Marwan Buka Mhq Dan Launching Kis Di Milad Ke-7 Baldatun Center

Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami Membuka Acara MHQ (Musabaqah Hifdzil Quran) Baldatun Center dan Launching (KIS) Kartu Indonesia Sehat di Gedung Puskopdit BK3D Cibadak, Senin (07/02/2023).

Hal itu dilakukan dalam kegiatan milad ke 7 baldatun center. Milad tersebut melibatkan hapidz dan hapidzoh anak yatim dan piatu yang belum baligh sebanyak 61 peserta dari 6 Kecamatan.

Sementara itu launching Kartu KIS diberikan secara simbolis kepada anak-anak yatim dan disematkan pula kartu tanda peserta oleh Bupati Sukabumi.

Baca Juga  Turnamen Olahraga di Kota Sukabumi Pulihkan dari Pandemi dan Ajang Regenerasi Pemain

Menurut Bupati kartu KIS ini diberikan sebagai bentuk komitmen pemerintah untuk menjaga derajat kesehatan anak-anak yatim dan piatu yang bisa digunakan ketika mereka sakit.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh baldatun center ini, lanjut Bupati, merupakan salah satu perwujudan visi Kabupaten Sukabumi yaitu membangun masyarakat yang religius.

“kegiatan rutin tiap tahun ini salah satu proses pembelajaran dari baldatun yaitu mendidik anak-anak yatim untuk hafidz hafidzah sesuai dengan visi kabupaten Sukabumi bagaimana penguatan religius yang kita dorong bersama” ungkapnya.

Baca Juga  Bupati -pembangunan Lumbung Pangan Komitmen Pemerintah Menjaga Stabilitas Ketersediaan Pangan-

Bupati juga berharap baldatun center bisa terus konsisten mengembangkan kegiatan sosial keagamaanya.

“Jadi kegiatan seperti ini tidak hanya hafalan saja , tetapi bagaimana anak anak di didik untuk mengimplementasikan nilai al-quran dalam kesehariannya” terangnya.

Di tempat yang sama Pendiri baldatun center Ade Dasep Zaenal Abidin megatakan baldatun center selalu concern kepada dua program yaitu gerakan wakaf al-quran dan gerakan memakmurkan anak yatim.

Baca Juga  Diduga Keracunan Jajanan Makanan, Puluhan Pelajar SD Alami Gejala Mual dan Muntah

“sebagai pendiri dan juga penanggung jawab baldatun sebagaimana diketahui bahwa ini adalah program rutin tahunan baldatun center” jelasnya.

Ade juga menerangkan bahwa baldatun center memiliki binaan anak yatim yang belum baligh sebanyak 2.578 dari 6 Kecamatan dan telah mewakafkan alquran ke 77 mesjid jami  di 58 desa dan 1 Kelurahan.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Bupati Sukabumi atas dukungan dan dorongan kepada Baldatun Center” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Ekonomi

Bupati Sukabumi Sampaikan Keputusan Terhadap Tiga Raperda Pada Paripurna Dprd

Sukabumi

BPJS Ketenagakerjaan Berikan Pelayanan Langsung Kepada Warga di Pasar Ramayana. Kolaborasi !

pemerintahan

SEKDA LEPAS PESERTA BEASISWA YANGZHOU POLYTECHNIC INSTITUTE TIONGKOK

pemerintahan

199 Pns Dilantik, Wabup “harus Jadi Teladan, Tangguh, Profesional Dan Bertanggungjawab”

Jawa Barat

ASDEP Kemenpan RB Verifikasi Lapangan Kanwil Kemenkumham Jabar Dan 5 (Lima) Satuan Kerja Di Kota Bandung

Ekonomi

Buka Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda, Presiden Ajak Daerah Tangani Inflasi Bersama

sosial

RAD 52 Gelar Baksos Penyerahan Sembako Bagi Umat Hindu Dan Budha.

Jawa Barat

Kapolres Sukabumi Kota Berikan Apresiasi Pelaksanaan Sukabumi Challenge Taekwondo Walikota Cup