Kabar Journalist

Home / TNI/POLRI

Rabu, 16 Agustus 2023 - 18:09 WIB

Kapolres Sukabumi Kota Hadiri Deklarasi Pemilu Damai

Kabarjoirnalist.com – Kota Sukabumi – Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo bersama sejumlah unsur Forkopimda Kota Sukabumi mengahadiri deklarasi pemilu damai tahun 2024 Kota Sukabumi di halaman kantor DPRD Kota Sukabumi, Selasa (16/8/2023) siang.

Kegiatan yang diselenggarakan KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kota Sukabumi tersebut diikuti oleh 18 pimpinan partai politik yang telah lolos menjadi peserta pemilu tahun 2024.

Pada kesempatan yang sama, Ketua KPU Kota Sukabumi bersama-sama dengan 18 pimpinan partai Politik membacakan deklarasi pemilu damai tahun 2024 di hadapan unsur Muspida Kota Sukabumi dan tamu undangan lainnya.

Baca Juga  Tangisan Haru Orang Tua Lefi dipertemukan Kembali di Pos Pam Baledesa Citepus

Menyikapi pembacaan deklarasi pemilu damai tahun 2024 oleh ke-18 pimpinan partai politik, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo memastikan Jajarannya siap mengamankan seluruh rangkaian pemilu tahun 2024.

“Perintah dari pimpinan tertinggi bahwa kita Polri tetap netral untuk membantu pelaksanaan pemilu ini dengan memberikan pengamanan, perlindungan, pengayoman kepada seluruh warga masyarakat.” tegasnya.

Baca Juga  Polres Sukabumi, Ungkap Para Predator Anak dari Orang Terdekat

Sementara itu, Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi mengapresiasi upaya KPU Kota Sukabumi yang telah menyelenggarakan deklarasi pemilu damai tahun 2024 Kota Sukabumi.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung pemilu tahun 2024 menjadi pemilu yang aman dan damai.

“Saya mengapresiasi langkah yang diupayakan oleh penyelenggara pemilu, khususnya KPU Kota Sukabumi yang hari ini menyelenggarakan deklarasi pemilu damai. Kita berharap dan disaksikan juga oleh pimpinan partai politik, komitmen untuk menjaga tahun 2024, Sukabumi Kita tetap dalam keadaan yang aman, kondusif, damai dalam pelaksanaan pemilu,” kata Fahmi.

Baca Juga  Polres Sukabumi Dan Polsek Jajaran, Gelar Bakti Religi, Bersihkan Mesjid.

“Alhamdulilah, bisa disaksikan seluruh partai politik, para pimpinannya, semuanya ghuyub seluruhnya, dan saya tetap optimis kita bisa melaksanakan pemilu 2024 dalam keadaan yang aman dan damai,” sambungnya.
“Saya titip pesan kepada seluruh masyarakat, mari sama-sama kita jaga keberlangsungan pembangunan ini dengan menghadirkan suasana pemilu yang aman dan damai.” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Hukum

Bertemu Dirjen Imigrasi, Kepala BP2MI Rintis Jalan Perangi Sindikat

TNI/POLRI

Pengungkapan Pengoplosan Gas Satu Tersangka Ditangkap, Barang Bukti Disita Polres Sukabumi

sosial

Sambut Bulan Suci Ramadhan, TNI Kodim 0607/KS Peduli Berbagi Untuk Intan di Warnajati

Sukabumi

Serap Informasi Kamtibmas, Kapolres Kota Sukabumi Ngariung Bareng Pemudik

TNI/POLRI

Dandim 0607/Kota Sukabumi Berikan Wawasan Kebangsaan dalam Edukasi Pemberdayaan Politik dan Peningkatan Etika Budaya Politik Tahun 2022 Tingkat Kab. Sukabumi.

Sukabumi

EVAKUASI KENDARAAN YANG TERCEBUR KE SUNGAI, POLISI KATAKAN TIDAK ADA KORBAN JIWA

TNI/POLRI

Tanggapi Kasus Dugaan KDRT yang Tersebar di Medsos, Ini Penjelasan Wakapolres Sukabumi Kota

Sukabumi

AKBP Maruly Pardede ,Mantan Kasubdit 3 Dirkrimsus Polda Jabar . Kini, Menjabat Kapolres Sukabumi