Kabar Journalist

Home / Hukum / pemerintahan

Kamis, 28 Desember 2023 - 19:34 WIB

Melalui Rapat Evaluasi & Refleksi Akhir Tahun 2023, Kemenkumham Jabar Songsong Tahun 2024 Sebagai Tahun Prestasi

Kabarjournalist.com – BANDUNG – Menutup Tahun Anggaran 2023 di penghunjung bulan Desember tahun ini serta untuk mempersiapkan pelaksanaan Program dan Kegiatan di tahun 2024 mendatang, seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat (Kemenkumham Jabar) melaksanakan kegiatan “Rapat Evaluasi Capaian Kinerja dan Refleksi Akhir Tahun 2023 & Rencana Pelaksanaan Kinerja Tahun 2024” yang bertempat di aula Soepomo, Kanwil Jabar (Kamis, 28/12/2023).

Dihadiri secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah R. Andika Dwi Prasetya beserta para Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Jabar beserta para Kepala UPT Kemenkumham Jabar dan para tamu undangan lainnya, kegiatan kali ini diisi dengan penyampaian evaluasi capaian kinerja 2023 dan rencana kinerja 2024 yang disampaikan oleh para perwakilan UPT dari masing – masing wilayah kerja di lingkungan Kemenkumham Jabar, penganugrahan penghargaan oleh Kanwil Jabar, serta pengarahan oleh Kakanwil Andika terkait Capaian Kinerja 2023 dan Rencana di Tahun 2024.
UPT – UPT yang mendapat kesempatan untuk menyampaikan capaian kinerja mereka adalah Kantor Imigrasi (Kanim) Bandung, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Garut, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Karawang, Lapas Narkotika Cirebon, Kanim Bogor dan Lapas Warungkiara.

Baca Juga  Tak Perlu Jauh-Jauh, Buat Paspor Elektronik Kini Bisa di Mana Saja

Dalam penyampaian oleh para Kepala UPT yang mewakili, disampaikan berbagai macam prestasi dan target kinerja yang telah dicapai oleh masing – masing UPT sepanjang tahun 2023, seperti realisasi pelaksanaan anggaran, program & inovasi layanan publik, serta penghargaan – penghargaan yang diterima oleh UPT – UPT baik secara internal maupun eksternal atas capaian kinerja mereka.

Baca Juga  Silaturahmi Kedinasan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Sukabumi ke Kejaksaan Negeri Kabupaten Sukabumi

Dalam pengarahannya, Kakanwil Andika mengingatkan kepada seluruh hadirin atas resolusi – resolusi yang telah dicanangkan oleh Kemenkumham Jabar dan target kinerja mana saja yang sudah terpenuhi, Kakanwil juga menyampaikan bahwa kerja keras yang telah dilakukan sepanjang tahun 2023 akan membawa hasil yang baik kedepannya.

Kepada seluruh hadirin di aula, Kakanwil Andika menyampaikan rasa syukur dan apresiasi beliau atas kinerja UPT – UPT Kemenkumham Jabar sepanjang tahun, terutama pada para UPT yang berhasil memperoleh penghargaan oleh KPPN.
Dalam kesempatannya Kakanwil Andika juga mengajak segenap jajaran Kemenkumham Jabar untuk menjadikan tahun 2024 yang akan datang ini sebagai Tahun Prestasi.

Baca Juga  Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Sukabumi Berikan Layanan Paspor Simpatik

“Di tahun 2024 ini mari kita semua bersiap diri dan bersinergi dalam mewujudkan prestasi dalam menjalankan tugas dan fungsi kita masing – masing” pungkas Andika dalam pengarahannya.

Melanjutkan arahan, Kakanwil juga mengingatkan agar jajaran Kemenkumham Jabar tidak mudah berpuas diri terhadap penghargaan internal yang diterima, selain itu Andika juga mengajak seluruh jajarannya untuk memahami regulasi hukum sebagai dasar menjalankan tugas dan pekerjaan mereka masing – masing.

Share :

Baca Juga

Jawa Barat

Korda Pendamping UMKM Juara Kota Sukabumi Sambangi Pokdakan Sauyunan Kadulawang dan Mina Snack

Hukum

Menkumham Promosikan Kebebasan Beragama Indonesia di Hadapan Anggota Parlemen Inggris

Bisnis

Mantan Wawali Kota Sukabumi, H. Andri Hamami Borong Dagangan di Bazaar UMKM LCS

Jawa Barat

Perumda AM TJM Sukabumi, Peduli, Korban Gempa Cianjur, Segera Kirimkan Bantuan.

pemerintahan

Kunjungan Kepala BNNK Sukabumi ke Lapas Warungkiara dalam rangka Konseling dan Pemberian Motivasi bagi WBP Peserta Rehabilitasi Sosial

pemerintahan

Lebih Dari 4000 Usaha di Kota Sukabumi Telah Memiliki NIB

pemerintahan

Terima Kunjungan KABAIS TNI, Ketua MPR RI Bamsoet Dukung Penerbitan Buku “Perang Rusia Vs Ukraina, Studi Intelijen Strategis Menelaah Perang”

Jawa Barat

Upacara Pembukaan TMMD ke-116 0607/Kota Sukabumi, Bupati Sukabumi : TMMD Memberikan Banyak Pelajaran, Betapa Penting dan Luar Biasa Semangat Gotong Royong Membangun Bangsa Dan Negara