Kabar Journalist

Home / pemerintahan / Sukabumi / TNI/POLRI

Jumat, 26 Januari 2024 - 19:22 WIB

PENUTUPAN SURVIVAL DASAR SANGGA LANGIT, WABUP APRESIASI KERJASAMA DENGAN LANUD ATANG SENDJAJA

Kabarjournalist.com – Wakil Bupati Sukabumi H Iyos Somantri mengikuti upacara penutupan Survival Dasar Sangga Langit, Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Atang Sendjaja Tahun 2024, di Pantai Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kamis, 25 Januari 2024.

Pelatihan tersebut dilaksanakan dibeberapa titik yang berlangsung selama 5 hari dan diikuti sebanyak 45 peserta terdiri dari TNI AU, Satpol PP, Damkar, dan mahasiswa.

Baca Juga  Emak-emak dan Peserta Bazaar UMKM LCS Kerubuti Mantan Walikota Sukabumi. Ada Apa?

Komandan Wing Udara 4 Lanud Atang Sendjaja, Irup Kolonel Pnb, Asep Wahyu Wijaya menyampaikan, bahwa latihan survival dasar sangga langit merupakan satu diantara realisasi program kerja dalam rangka untuk memantafkan kemampuan fisik, mental dan spiritual awak pesawat.

Latihan ini wajib dilaksanakan bagi prajurit TNI, khusunya Angkatan Udara. Selama pelatih para peserta dibekali strategi-strategi khusus pada saat menghadapi situasi darurat dalam penerbangan.

Baca Juga  Pelantikan PWI Kabupaten Sukabumi, Hilman Hidayat: Jadi Watchdog Bukan Pengekor!

“Para peserta latihan dapat mengambil sikap dan tindakan yang tepat ketik menghadapi situasi emergency dalam misi operasional,” tegasnya.

Ia berharap, seluruh peserta latihan agar mengaplikasikan pengetahuan yang didapat selama pelatihan berlangsung.
Sementara itu, Wakil Bupati Sukabumi H Iyos Somantri mengatakan, pelatihan survival dasar sangga langit yang diselenggarakan selama 3 hari di Pantai Ujunggenteng merupakan sebuah kehormatan bagi Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga  Edukasi Kamseltibcarlantas, Polantas di Kota Sukabumi Bagikan Leaflet, Helm Hingga Coklat

Maka dari itu tutur H Iyos, kedepan kolaborasi antara Pemda Sukabumi dan Lanud Atang Sendjaja akan semakin terjalin dengan baik, bahkan pengembangan pelatihan di tempat tersebut akan semakin ditingkatkan.

“Insya Allah kami punya aparat seperti Satpol PP, Damkar, dan lainnya untuk diikutsertakan dalam pelatihan survival ini ditahun depan,” tandasnya.

Share :

Baca Juga

Sukabumi

Kodim 0607/Kota Sukabumi Gelar Olahraga Bersama Dengan Unsur Forkopimda dan Komponen Masyarakat.

sosial

Peringati Nuzulul Quran 1444 H, Kasetukpa Lemdiklat Polri Serukan Mari Kita Gapai Iman Dan Taqwa Melalui Peningkatan Kepedulian Sosial Menuju Polri Presisi

TNI/POLRI

Tingkatkan Kesadaran Kamtibmas di Kalangan Pelajar, Polres Sukabumi Kota Gelar Police Goes to School

Infrastruktur

Wali Kota Beri Pembinaan kepada Honorer Dinas PUTR

pemerintahan

Seorang Bocah Idap Penyakit Langka, Butuhkan Bantuan Dermawan !

sosial

Berkah Bulan Ramadhan, Berbagai Organisasi dan Komunitas Gelar Bagi-bagi Takjil

Sukabumi

Bawa Cerulit, 2 Remaja Terjaring KRYD Polres Sukabumi Kota, Puluhan Sepeda Motor Berknalpot Bising Dikandangkan

Sukabumi

Lapas Warungkiara Produktif, Kalapas Panen Jagung Hasil Pembinaan Narapidana