Kabar Journalist

Home / Infrastruktur / Sukabumi / TNI/POLRI

Selasa, 23 Mei 2023 - 20:15 WIB

Sasaran Non-Fisik TMMD 116, Kodim 0607/Kota Sukabumi Bersama Polsek Kebonpedes Berikan Penyuluhan Hukum

Kabarjournalist.com – SUKABUMI – Dalam rangka TMMD ke-116 Kodim 0607/Kota Sukabumi bekerja sama dengan Polsek Kebonpedesmelaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum”, bertempat di Aula Kantor Desa Jambenenggang, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Senin (22/05/2023).

Penyuluhan Hukum merupakan kegiatan Non-Fisik TMMD ke-116 Kodim 0607/Kota Sukabumi, yang berlokasi di wilayah Kampung Pesantren RT 001/005 dan Kampung Babakan RT 002/005, Desa Jambenenggang, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi.

Adapun pemberi materi dalam kegiatan Penyuluhan Hukum tersebut, disampaikan oleh Kapolsek Kebonpedes IPTU Tomy S.IP., dengan diikuti peserta yang hadir diantaranya Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, dan warga masyarakat Desa Jambenenggang.

Baca Juga  Kompolnas Award, Kapolri Serukan Polri Siap Jadi Organisasi Modern yang tidak anti kritik

Dalam arahannya kepada masyarakat, Kapolsek Kebonpedes IPTU Tomy S.IP. memberikan sosialisasi terkait penyuluhan hukum, wawasan kebangsaan dan bela negara.

“Bahwa bangsa Indonesia adalah negara hukum. Negara yang maju adalah negara yang masyarakatnya taat hukum,” jelas IPTU Tomy S.IP.

Dikesempatan yang sama, Bhabinkamtibmas Desa Sasagaran BRIPKA Haryanto menyampaikan materi tentang bahaya Narkoba.

Baca Juga  Hari Pertama Kompetisi, Kontingen Taekwondo Kota Sukabumi Raih 3 Emas 1 Perunggu

Dilokasi terpisah, Pasi Ter Kodim 0607/Kota Sukabumi Kapten Inf. Ojang menerangkan, bahwa pihaknya bersama Kepolisian melaksanakan kegiatan Penyuluhan Hukum kepada masyarakat, memberikan edukasi dan mengkampanyekan “Masyarakat Sadar Hukum”.

Dengan sosialisasi seperti ini, Kapten Inf. Ojang berharap, mampu meningkatkan tingkat kedisiplinan para remaja, khususnya warga masyarakat di wilayah Desa Jambenenggang, Kecamatan Kebonpedes, agar tidak terjerumus dalam hal-hal yang melanggar hukum.

“‘Tujuan diberikannya penyuluhan tersebut, agar warga ini dapat lebih mencintai tanah air dan mengikuti aturan, Sehingga, kedepannya mereka menjadi calon-calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang,” terang Pasi Ter Kodim 0607/Kota Sukabumi.

Baca Juga  Konsolidasi Bacaleg DPD PAN Kota Sukabumi dihadiri Ketua DPW Jabar, Desy Ratnasari.

Terkait kenakalan remaja di wilayah hukum Polsek Kebonpedes, kata Kapten Inf. Ojang, masih relatif aman. Dari pelajarnya, juga tidak ada yang melakukan kenakalan remaja.

“Tadi kita jelaskan, juga pelanggaran-pelanggaran tentang tindak pidana dan bentuk kejahatan serta pasal dan hukuman,” imbuh Kapten Inf. Ojang.

Share :

Baca Juga

Sukabumi

Apel Siaga Bhabinkamtibmas Polres Sukabumi, Aa Dede Inginkan Wilayah Sukabumi Aman Selama Ramadhan

Sukabumi

“TALKSHOW KESEHATAN” RCL FM SUKABUMI, MEMPERINGATI HARI GIZI NASIONAL

Politik

Sekretaris Daerah Kota Sukabumi Menghadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilu Serentak 2024

Jawa Barat

HUT KE 72 POLAIRUD ,GELAR BAKTI SOSIAL SANTUNI ANAK YATIM.

Politik

Heri Gunawan Monitoring Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilu di PPK Caringin

Hukum

Peringati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59, Lapas Warungkiara Ikuti Upacara Secara Virtual di Aula Saharjo

Bisnis

Tempe Azaki ” Produk Tempe Lokal Sukabumi Mendunia. Keren !!

pemerintahan

Pasangan Bacalon Bupati Iyos-Zainul Datang Ke KPU Kab. Sukabumi