Kabar Journalist

DKP 3 Kota Sukabumi Serahkan Buku Panduan Bagi Pokdakan Sauyunan Kadulawang

Kabarjournalist.com – Dinas Ketahanan Pangan ,Pertanian dan Perikanan (DKP3)Kota Sukabumi memberikan Buku Panduan dan Buku Kegiatan yang menjadi petunjuk untuk setiap kegiatan yang dilakukan oleh Kelompok Warga ini di Bidang Perrikanan.

Penyerahan Buku tersebut dilakukan di Kantor DKP3 Kota Sukabumi Bidang Perikanan dan diserahkan secara langsung oleh Kepala Bidang Perikanan DKP3 Kota Sukabumi, drh. Riki Barata kepada Humas Pokdakan Sauyunan Kadulawang secara simbolis.

Baca Juga  Golden Visa Resmi Diluncurkan, Presiden RI: Privilese Emas bagi Warga Dunia Berkualitas

“Kami serahkan bantuan buku petunjuk dan buku panduan ini untuk dipergunakan oleh Pokdakan Sauyunan sebagai panduan teknis serta untuk membuat laporan kegiatan kesehariannya dalam mengelola usaha nya,” jelas Kabid Perikanan DKP3 Kota Sukabumi, drh.Riki Barata kepada Kabarjournalist.com

Dengan hal tersebut diharapkan aktifitas yang dilakukan Pokdakan Sauyunan dapat tercatat dan disaat dilakukan pemeriksaan atau untuk mengetahui grafik peningkatan aktifitas,hasil serta sebagai bentuk kontrol.

Baca Juga  KADIS PENDIDIKAN BUKA TRAINING OF TRAINER APSI KAB SUKABUMI.

“Semoga saja dengan buku ini Pokdakan Sauyunan dapat menjalankan aktifitasnya dengan teratur dan disiplin dalam administrasi yang terkontrol sehingga dapat menjadi acuan Kelompok dalam meningkatkan Kualitas dan Kuantitas Produksi,” ungkapnya.

Sebagai Leading Sektor dari Pokdakan Sauyunan ini, DKP 3 Kota Sukabumi terus memberikan dorongan dan support untuk kemajuan Kelompok Warga di bidang Perikanan tersebut dari pendampingan maupun program yang digulirkan.

Baca Juga  "Tangki Truk Dimodifikasi", 3 Tersangka Penyalahgunaan BBM Bersubsidi Diamankan Sat Reskrim Polres Sukabumi Kota.

(Red/Hendra Jo Sofyan)

Share :

Baca Juga

Sukabumi

Lestarikan Negeri, Polri Gelar Aksi Penanaman Pohon Serentak

pemerintahan

LETAKAN BATU PERTAMA PERUMAHAN PESONA CIGUNUNG 2, BUPATI INGATKAN TERSEDIANYA SUMUR RESAPAN DAN RTH

Sukabumi

TIDAK HANYA JALAN DESA TMMD KODIM 0622/KAB. SUKABUMI JUGA MENYASAR ANAK USIA DINI DAN IBU-IBU PKK DESA MEKARJAYA

Nasional

Soal Gangguan LRT, Presiden Jokowi: Kekurangan akan Kita Evaluasi dan Perbaiki

Sukabumi

Ketua KBPP Polri Resor Sukabumi Kota Periode 2024-2029 Kembali di Nakhodai Ir. Toni Dasuantri

Infrastruktur

Warga Keluhkan Lampu PJU Mati Jalan Utama Simpang Tiga Gunung Butak Palabuhanratu Belum Ada Perbaikan

pemerintahan

KAPOLRES SUKABUMI SAMBANGI LAPAS WARUNGKIARA

Nasional

Paslon Nomor Urut 1, Fahmi-Dida Gelar Mancing Bersama Warga di Sungai Cipelang Herang