Kabar Journalist

Home / TNI/POLRI

Minggu, 22 Oktober 2023 - 17:16 WIB

Jelang Pemilu 2024, Satgas OMBL di Sukabumi Gencarkan Upaya Preventif

Kabarjournalist.com – Kota Sukabumi – Upaya preventif Kepolisian menjelang pemilu 2024 terus dilakukan Satgas Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024 Polres Sukabumi Kota dengan menggelar kegiatan patroli dialogis ke beberapa obyek vital, seperti kantor KPU dan Bawaslu Kota Sukabumi.

Kasatgas Humas Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024 Polres Sukabumi Kota, Iptu astuti Setyaningsih menilai, upaya preventif tersebut harus dilakukan untuk menjaga stabilitas keamanan menjelang pesta demokrasi yang akan digelar secara serentak pada tahun 2024 mendatang.

Baca Juga  Gapai WBK WBBM, Polres Kota Sukabumi Canangkan Pembangunan ZI

Ia juga mengatakan, upaya preventif Kepolisian, khususnya patroli dialogis menjadi momen penting untuk menyerap aspirasi, saran maupun informasi seputar kamtibmas yang terjasi di lingkungan masyarakat.

“Memang upaya preventif menjelang pemilu 2024 yang dilakukan Satgas Preventif ini penting untuk dilakukan dalam rangka memelihara stabilitas keamanan di wilayah,” kata Astuti kepada awak media, Minggu (22/10/2023).

Baca Juga  Rapat Paripurna Dprd Kabupaten Sukabumi, Ada Tiga Agenda Penting

“Melalui kegiatan preventif yang dilakukan dengan patroli dialogis ini pun menjadi kesempatan bagi kami untuk menyerap aspirasi, saran hingga informasi seputar kamtibmas yang terjadi di lingkungan masyarakat.” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

Hukum

76 Narapidana Teroris Ikrar Setia NKRI di Hari Lahir Pancasila

Sukabumi

Sehari Menjelang Pertandingan MMA Puluhan Peserta Cek Kesehatan dan Technical Meeting

Infrastruktur

Jalan Lingkar Selatan Akan Segera Diperbaiki

Jawa Barat

KADIVPAS TINJAU LAPAS WARUNGKIARA DI MALAM HARI

Peristiwa

Tim Sar Gabungan Temukan Pelajar  Diduga Korban Tenggelam di Perairan Pantai Pasir Putih Dalam Kondisi Meninggal Dunia.

pemerintahan

Wali Kota Sukabumi Lepas 13 ASN Purna Bhakti di April 2023

Hukum

Masyarakat Anti Pungli Indonesia [MAPI] Adakan Silaturahmi dan Dialog Nasional ke -3

TNI/POLRI

Kapolres Sukabumi: Target Tahun ini, Ungkap 2 Kasus Tipikor