Kabar Journalist

Home / Kriminal / Nasional / pemerintahan / Sukabumi / TNI/POLRI

Senin, 21 November 2022 - 19:43 WIB

Jaga Integritas dan Profesionalisme Polri, Puluhan Personel Sat Narkoba Polres Sukabumi Kota Jalani Tes Bebas Narkoba.

POLRES SUKABUMI KOTA Puluhan personel Sat Narkoba Polres Sukabumi Kota jalani pemeriksaan kesehatan bebas narkoba di aula Graha Rekonfu Polres Sukabumi Kota, Senin (21/11/2022).

Pemeriksaan terhadap Polisi pemberantas penyalahgunaan narkoba tersebut diawasi langsung Wakapolres Sukabumi Kota Kompol Fitra Zuanda, Kasi Propam (Kepala Seksi Provost dan Paminal) dan Kasiwas (Kepala Seksi Pengawasan)

Baca Juga  Informasi Terduga Pelaku Yang Tersebar di Pesan Whatsapp Grup Terkait Kasus Penemuan Mayat di Sungai Cipelang. Polisi : Itu Tidak Benar !!

Adapun pemeriksaan dilakukan melalui pengecekan urine terhadap seluruh personel Sat Narkoba Polres Sukabumi Kota oleh seksi kedokteran Polres Sukabumi Kota.

Kasat Narkoba Polres Sukabumi Kota Akp Yudi Wahyudi menuturkan, pengecekan urine terhadap personelnya tersebut merupakan salah satu upaya untuk menjaga integritas sekaligus profesionalisme Polri khususnya Sat Narkoba Polres Sukabumi Kota dalam penegakan hukum.

Baca Juga  1.293 Orang Asing Diperiksa Dalam Operasi Jagratara, 185 Diproses Hukum

“Kegiatan ini adalah kegiatan untuk mengecek terhadap seluruh anggota Sat Narkoba Polres Sukabumi Kota terkait dengan penggunaan narkoba, baik jenis sabu, obat-obatan maupun ganja, karena seluruh petugas harus bersih dalam melaksanakan penindakan atau penegakan hukum,” ujar AKP Yudi Wahyudi kepada awak media.

“Kegiatan ini dicek langsung oleh unsur pimpinan yaitu Wakapolres, Kasi Propam dan Kasiwas selaku pengawas kegiatan,” sambungnya.

Baca Juga  Bupati Apresiasi Bank Indonesia Mendorong Pengembangan Ekonomi, Literasi, Industri Dan Akses Keuangan

“Alhamdulilah, setelah pengecekan, dapat dipastikan bahwa personel kami seluruhnya negatif, tidak ada yang mengkonsumsi narkoba, baik itu ganja, sabu ataupun obat-obatan,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Panglima TNI : Negara Kuat Karena TNI – Polri Kuat

TNI/POLRI

Komandan Lanal Bandung Ikuti Lodaya Siliwangi Ride-2023 Tasikmalaya-Pangandaran Dalam Rangka Hari Sumpah Pemuda Ke-95

Bisnis

Tingkatkan Potensi Talenta Muda di Industri Esports, Tri Hadirkan H3RO Power Battle untuk Gen Z Sukabumi

pemerintahan

Jelang Puncak Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 59, Lapas Warungkira dan Lapas Sukabumi Laksanakan Tabur Bunga di TMP Surya Kencana Kota Sukabumi.

Jawa Barat

Itwasda Polda Jabar Cek Pelayanan Publik Samsat dan Satlantas Polres Sukabumi Kota

TNI/POLRI

Dandim 0607/Kota Sukabumi Hadiri Deklarasi Pemilu Damai

Sukabumi

Musyawarah IJTI Sukabumi Raya Bangun Sinergitas Jurnalis Televisi untuk Jurnalisme Positif

pemerintahan

Gencarkan Pelatihan Digital Marketing, Pemkot Sukabumi Dorong Pelaku UMKM Kuasai Pemasaran Online