Kabar Journalist

Home / TNI/POLRI

Minggu, 14 Mei 2023 - 00:06 WIB

Kapolsek Ciemas Polres Sukabumi Bersama Tim Gabungan, Tertibkan Tambang Emas Liar.

Kabarjournalist.com – Tim gabungan Forkopimcam Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi dipimpin oleh Kapolsek Ciemas Polres Sukabumi Iptu Azhar Sunandar melakukan penertiban sebuah lokasi tambang emas ilegal diareal Kehutanan blok Cibuluh Desa Ciemas Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Sabtu (13/05/23) sore tadi sekira pukul 17.50 wib.

Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede melalui Kasi Humasnya Iptu Aah Saepul Rohman mengatakan kepada awak media, membenarkan tentang kegiatan penutupan areal tambang ilegal dilahan Perhutani blok Cibuluh tersebut.

Baca Juga  Sempat ditemukan Kapolres Sukabumi, Nazril Anak yang Sempat Hilang Akhirnya Kembali kepada Keluarganya.

” Bahwa benar Kapolsek Ciemas bersama tim gabungan yang terdiri dari Forkopimcam Ciemas dan tokoh masyarakat disana, tadi sore menutup sebuah lokasi areal tambang emas ilegal,” tegas Aah.

Menurut Aah, penutupan tersebut dilakukan karena kegiatan penambangan emas tersebut tidak berizin atau ilegal dan juga sangat membahayakan keselamatan jiwa bahkan sebelumnya terjadi kecelakaan jiwa yang menewaskan penambang.

Baca Juga  Ribuan Jemaah Putihkan Lapang Merdeka Kota Sukabumi Hadiri Tabligh Akbar Ustad Abdul Somad

” Kegiatan penambangan diareal Cibuluh merupakan kegiatan penambangan ilegal dan sangat membahayakan jiwa penambangannya, karena dilakukan tanpa memperhatikan keselamatan dalam pelaksanaan kegiatan penambangan,” sambungnya.

Tim gabungan yang terdiri dari Polisi, unsur TNI dan Satpol PP Kecamatan Ciemas itu, selain menutup juga memberikan himbauan kepada masyarakat lainnya, agar tidak melakukan kegiatan penambangan emas, ” kami berharap masyarakat sadar untuk tidak melakukan penambangan emas ilegal karena selain melanggar hukum juga tentunya sangat membahayakan keselamatan jiwa,” terang Aah.

Share :

Baca Juga

Kriminal

Diduga Miliki Paket Sabu, Sat Narkoba Polres Sukabumi Kota Amankan RM Warga Sindangsari

TNI/POLRI

Personil Polsek Kadudampit Patroli Dialogis Dikawasan Wisata Situgunung Berikan Himbauan Kamtibmas

TNI/POLRI

Kodim 0607/Kota Sukabumi Gelar Tahlilan ‘Hari Pertama’ Almarhumah Istri Tercinta Kasdim Mayor Inf. Suntoro

Nasional

Irjen Nico Langsung Dicopot dari Jabatannya Sebagai Kapolda Jatim, Siapa Penggantinya?Simak beritanya !

TNI/POLRI

Pangdam III/Slw Pimpin Apel Gelar Pasukan “Ketupat Lodaya-2024”

Sukabumi

Ditemukan Mayat di Sungai Cilisung Pelabuhan Ratu, Polisi Segera Lakukan Evakuasi

Peristiwa

Respon Info Warga, Polsek Cisaat Sukabumi Evakuasi Korban Gantung Diri

TNI/POLRI

Ketua Bhayangkari Cabang Sukabumi Beri Semangat Kepada Anak Yang Akan di Sunat