Kabar Journalist

Home / Peristiwa / sosial / Sukabumi

Rabu, 19 Juli 2023 - 13:28 WIB

Kebakaran di Kampung Tonjong ,Kecamatan Citamiang, Lalap 6 Rumah Warga !!

Kabarjournalist.com – Enam Rumah Warga Kampung Tonjong Rt. 02/02 Kelurahan Gedongpanjang , Kecamatan Citamiang , Kota Sukabumi dilalap si jago merah pada Rabu, 19/07/2023 . Kejadian tersebut diperkirakan terjadi pukul 05.30 Wib.

Laporan yang diberikan dari Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana [BPBD] Kota Sukabumi, Novian, kepada Awak Media menerangkan bahwa kejadian tersebut menyebabkan 6 rumah hangus terbakar dan tidak ada korban jiwa.

Baca Juga  KPK JABAR SETDA KOTA SUKABUMI, POKDAR KAMTIBMAS BHAYANGKARA SEKTOR CIKOLE POLRES SUKABUMI KOTA DAN MEDIA KABAR JOURNALIST BERKOLABORASI DENGAN POKDAKAN SAUYUNAN KADULAWANG

“Saat itu petugas BPBD menerima laporan dari warga dan sekira pukul 06.00 WIB, datang kelokasi untuk melakukan penanganan dibantu oleh warga setempat,” jelas Novian.

Menurutnya, kejadian tersebut dapat segera dipadamkan oleh petugas dan dibantu oleh warga.

“Tak kurun beberapa lama api akhirnya dapat dipadamkan oleh petugas BPBD dibantu warga setempat dengan menggunakan alat seadanya,” terangnya.

Baca Juga  Bencana Alam Tanah Longsor di Pasir Datar Indah Menelan 3 Korban Jiwa

6 rumah yang terbakar ini, Novian menjelaskan tidak ada korban jiwa , namun sebanyak 25 jiwa dari 6 KK tersebut harus kehilangan rumahnya dan sangat membutuhkan bantuan.

“Adapun kerugian masih dalam perhitungan, sedangkan penyebab dari kebakaran api diduga dari korsleting listrik.” pungkasnya.

Red/Jo

Share :

Baca Juga

Hukum

Gelar Rakor Lintas Sektoral, Polres Sukabumi Kota Siap Amankan Nataru

Hukum

Tragedi Duel Remaja Berujung Maut, Polisi Amankan 15 Pelaku di Bawah Umur

pemerintahan

Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi Beri Jawaban atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD terkait Perubahan APBD

Sukabumi

Wabup Ajak Camat Dan Kepala Desa Prioritaskan Program Aksi Penanganan Stunting

Hukum

Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Sukabumi Kunjungi Panti Sosial Dalam Rangka Hari Bhakti Imigrasi ke 74 Tahun 2024

Jawa Barat

Ustad Jujun, Polres Sukabumi Kota Menjadi Khotib Shalat Jumat di Mesjid At-Tholibin

sosial

Kodim 0607/ Kota Sukabumi Berikan Santunan kepada Veteran dan Anak Yatim

Hukum

Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipanengah Polsek Lembursitu Sambangi Warga Kampung Kadulawang Sampaikan Pesan Kamtibmas